Perkemabangan zaman saat ini berdampak pada sektor pendidikan dan perkaderan. hal ini juga dirasakan oleh Himpunan Mahasiswa Islam (HMI)
Ditengah kondisi seperti ini, pola perkaderan juga perlu adanya perhatian yang khusus. HMI Cabang Malang Koordinator Komisariat Universitas Negeri Malang melalui bidang Penelitian, Pengembangan dan Pembinaan Anggota (P3A) membuat regulasi perkaderan hmi ditingkat komisariat.
Ketua Bidang P3A HMI Cabang Malang Korkom UM, Martrimah mengatakan, dalam menjawab tantangan zaman, kader hmi harus dibekali skill.
"Semoga dengan adanya regulasi perkaderan, kader hmi tidak hanya sebatas belajar managemen dan kepemimpinan. Selain itu, dengan bekal skill tersebut kader hmi memiliki nilai tambahan ketika terjun ke masyarakat"
Perkembangan zaman memang menuntut kader hmi untuk memiliki keahlian untuk bekal hidup bermasyarakat.
"Kita perlu berikhtiar bersama-sama agar pengurus dan kader hmi bisa istiqomah dalam mengembangkan tujuan hmi," Ungkap Ahmad Najmi Faris selaku Ketua Umum.
Sementara, Siti Maula Sari selaku Wakil Sekertaris bidang P3A, mengungkapkan bahwa pola perkaderan ini bisa menjadi salah satu perkaderan di era sekarang.
"pola perkaderan ini sebetulnya bisa menjadi solusi perkaderan untuk pengurus dan kader hmi. Sebab, kader HMI dapat mengembangkan potensi skillnya di HMI. selain itu, pengurus bisa membuat program kerja yang disesuikan dengan potensi kader hmi,"
Selain itu, Maula juga menambahkan konsep perkaderan HMI.
"sebetulnya konsepnya cukup mudah, kader hmi yang ingin mengembangkan skill dibuatkan komunitas komisariat dan kader hmi yang ingin mengembangkan kepemimpinan nya bisa diarahkan untuk menjadi pengurus".
Sedangkan, Martrimah menambahkan bahwa dengan adanya komunitas komisariat tidak akan berbenturan dengan program kerja pengurus.
"komunitas komisariat ini sebenarnya memilik konsep yang hampir sama dengan LPP di Tingkat Cabang, cuma perbedaanya. Dalam Komunitas ini tidak ada struktur organisasi dan managemen pembuatan program kerja. Sebab, Program-program dari komunitas tersebut merupakan program dari pengurus" Tungas, Martrimah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar