Malang, 24 April 2020
Meluasnya wabah covid 19 telah mengubah tatanan perkaderan dan aktifitas lain nya. Hal yang benar-benar terjadi ialah berkurangnya aktifitas diskusi secara langsung.
Ketua Bidang P3A HMI Koordinator Komisariat, Mengungkapkan. Dengan adanya kejadian ini, inovasi - inovasi perkaderan di lingkup HMI UM khsusnya harus tetap berjalan. Terutama wawasan ke HMI dan Opini - Opini Publik yang dapat menunjang kreatifitas dan keintelekutalan kader hmi harus bener - bener di perhatikan. Ungkap Martrimah
HMI Koordinator Komisariat UM dalam menjawab tantangan tersebut akan meluncurkan Podcast Ke HMI, Keindonesiaan, opini dan lain lain melalui Chanel Ancor FM/HMI Cabang Malang KORKOM UM. Imbuh Martrimah
Selain itu, Ahmad Najmi Faris Selaku Ketua Umum menambahkan. Saya sangat bangga dengan inovasi yang di buat oleh bidang P3A, harapan saya ini akan terus dikembangkan dan di sinergikan bersama kader hmi se um.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar